Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 Shaktar Donetsk di Liga Champion tengah pekan lalu. Jika menilik kata-kata Carrera tersebut, Si Nyonya Tua kemungkinan melakukan rotasi di semua lini saat bersua Siena, Minggu (7/10).
Lini belakang dipastikan tanpa Leonardo Bonucci yang absen karena akumulasi kartu kuning. Leo telah mengumpulkan tiga kartu kuning di Serie A dan satu di Supercoppa Italia.
Kemungkinan posisinya akan digantikan oleh Luca Marrone yang selama pra-musim sering ditempatkan di sentral pertahanan. Marrone juga sempat mencicipi posisi tersebut di dua laga awal Serie A.
Selain itu, salah satu antara Giorgio Chiellini dan Andrea Barzagli akan diistirahatkan. Chiellini, yang belum tersentuh rotasi sama sekali sejak pulih dari cedera paling berpeluang diparkir dan digantikan Lucio.
Di lini tengah, posisi dua sayap tim Kuda Zebra juga akan digilir. Mauricio Isla, yang jumlah argo bermainnya masih minim mungkin ditempatkan di sayap kanan. Sayap satunya lagi akan diisi Paolo De Ceglie.
Pos gelandang tidak akan banyak berubah, Andrea Pirlo akan ditemani Arturo Vidal dan Emanuele Giaccherini. Claudio Marchisio, yang bermain penuh lawan Shaktar, bisa memulai laga dari bangku cadangan.
Paling menarik menerka siapa yang akan turun menjadi prima punta Juve. Fabio Quagliarella, Alessandro Matri, Mirko Vucinic, dan Sebastian Giovinco semuanya turun bersua Shaktar. Hanya Niklas Bendtner yang tidak main. Peluang Bendtner jadi starter terbuka lebar, tinggal mencari siapa tandemnya, antara Giovinco atau Vucinic.
Kubu Siena, dipastikan kehilangan motor permainan, Gaetano D'Agostino, karena cedera. selebihnya, anak asuh Serse Cosmi bisa turun full team.
Head to head kedua tim berpihak pada Juve. Dari delapan bentrokan di rumah Siena, tujuh kali Pirlo dkk membawa pulang poin penuh dari Artemio Franchi.
Namun, Sepak bola buka hitungan matematika, musim lalu saja klub asal Torino ini harus bersusah payah mengalahkan Siena 1-0 di markasnya, melalui gol Matri. Bahkan di Juventus Stadium, Juve ditahan imbang dan nyaris kalah. Itu menjadi indikasi jika Gianluigi Buffon bakal mendapat perlawanan keras dari Simone Vergassola cs.
Hingga giornata enam Siena berada satu tingkat dari posisi juru kunci. Mereka baru mengumpulkan dua poin, hasil dua kali menang, dua seri, dan dua kalah. Poin I Robur dikurangi enam akibat Scommessopoli.
Perkiraan susunan pemain.
Siena: Pegolo, Neto, Paci, Felipe, Angelo, Vergassola, Sestu, Del Grosso, Rosina, Ze Roberto, Calaio.
Juventus: Buffon, Marrone, Lucio, Barzagli, Isla, De Ceglie, Vidal, Pirlo, Giaccherini, Bendtner, Vucinic.