Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Atletico Madrid, Diego Costa, menyebutkan bahwa ia harus memanfaatkan kesempatan tampil yang dberi kepadanya dengan sebaik mungkin. Costa menilai masih sulit untuk menjadi penyerang utama Los Rojiblancos.
Diego Costa mencetak gol pertama Atletico Madrid pada pertandingan melawan Academica Coimbra, Jumat (26/10) dini hari WIB, di Vicente Calderon. Golnya itu membantu timnya untuk meraih kemenangan 2-1 atas Coimbra dan tetap memimpin klasemen Grup B Liga Europa 2012/13.
Mantan pemain Braga ini menyebutkan bahwa sebenarnya pada pertandingan itu ia merasa di bawah tekanan, karena ia harus tampil sebaik baik mungkin pada kesempatan yang didapatnya itu. Hal itu disebabkan persaingan di lini depan Atletico Madrid yang sangat ketat, mengingat posisi penyerang utama sudah pasti menjadi milik Radamel Falcao.
"Saya harus memanfaatkan kesempatan yang diberi klub dengan baik, karena pemain di atas saya memiliki kualitas yang sangat baik," kata Costa kepada AS.
Kemudian Diego Costa mengeluarkan opininya mengenai pertandingan yang baru saja dilewatinya itu.
"Pelatih meminta kami untuk memenangi pertandingan itu. Kami berhasil melakukan itu. Ketika mampu unggul dua gol, kami berada di dalam posisi yang baik," tutup Costa.