Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Tak Akan Gantikan Roberto Mancini

By Ade Jayadireja - Selasa, 30 Oktober 2012 | 11:49 WIB
Pep Guardiola (Getty Images)

Pep Guardiola tidak akan menggantikan Roberto Mancini sebagai manajer Manchester City. Demikianlah yang diungkapkan seorang sumber dari klub bersangkutan.

Dalam beberapa pekan belakangan ini Pep Guardiola memang gencar diisukan bakal mengambil alih kursi pelatih dari tangan Roberto Mancini. Rumor tersebut semakin kuat setelah City mendatangkan mantan Direktur Teknis Barcelona, Txiki Begiristain.

Begiristain bukanlah satu-satunya orang dari Barcelona yang mendarat di City. Sebelumnya mereka sudah mendatangkan mantan petinggi Blaugrana, Ferran Soriano, untuk ditempatkan sebagai CEO.

Meski manajemen City telah diisi oleh beberapa orang penting dari Barca, Guardiola tidak akan ikut mendarat di Etihad Stadium. Itu artinya posisi Mancini sebagai pelatih akan tetap aman.

"Ini bukan tentang manajer. Tidak ada kemungkinan bagi kami untuk merekrut orang lain dari Barcelona," kata seorang sumber internal dari The Citizens, seperti dilansir ESPN.

"Mancini telah memenangi tiga piala dalam dua setengah tahun terakhir dan diberi kontrak anyar berdurasi lima tahun. Pihak klub tak akan mengajukan kontrak baru jika mereka tidak puas dengan kinerja Mancini."

"Kami memiliki proyek raksasa dengan akademi baru dan Brian Marwood akan mengawasinya. Sementara itu, Txiki datang di saat kami membutuhkan pembagian peran," tuntas sumber tersebut.