Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ben Arfa Jadi Calon Pengganti Walcott di Arsenal

By Roby Rizky Akhmad - Selasa, 30 Oktober 2012 | 18:21 WIB
Hatem Ben Arfa (Chris Brunskill/Getty Images)

Arsenal mengincar winger Newcastle United, Hatem Ben Arfa untuk pasar transfer Januari mendatang. Kedatangan Ben Arfa dimaksudkan untuk menggantikan peran dari Theo Walcott yang dikabarkan akan segera hengkang dari Emirates Stadium.

Menilik laporan dari The Daily Star, Gunners akan menemui jalan buntu mengenai perpanjangan kontrak yang diajukan untuk Theo Walcott. Pasalnya, pemain lincah tersebut kemungkinan besar menolak untuk membubuhkan tanda tangannya di kontrak barunya, dan bersiap untuk dijual pada bursa transfer mendatang.

Sebagai alternatifnya, Arsene Wenger bergegas untuk mencari pemain baru untuk nantinya menggantikan Walcott di Arsenal. Ben Arfa menjadi lirikan Wenger berkat penampilan gemilangnya bersama Newcastle di awal musim ini.

Wenger berharap Ben Arfa akan memberikan keunggulan yang lebih baik untuk daya serang Arsenal. Setelah kehilangan Robin van Persie pada musim panas lalu, apakah Theo Walcott juga akan menyusul untuk keluar dari skuad Arsenal