Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 pada Minggu (28/10), menjadi modal berharga bagi skuad asuhan Andre Villas Boas jelang partai melawan Norwich City dalam kompetisi Piala Liga pada Kamis (1/11) dini hari WIB.
Optimisme ini dilontarkan gelandang serang Spurs, Clint Dempsey, yang merasa kemenangan di Premier League telah mendongkrak motivasi rekan-rekannya dan hal inilah yang menjadi modal berharga untuk lolos dari hadangan Norwich.
Meski demikian, pemain berpaspor Amerika Serikat ini menganggap Norwich bukan lawan yang mudah. Pasalnya, selain bertindak sebagai tuan rumah, klub yang diasuh Chris Hughton ini pun menunjukkan semangat pantang menyerah dalam laga terakhirnya saat melawan Aston Villa yang berakhir imbang.
"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Saya melihat pertandingan Norwich melawan Villa. Laga itu diadakan di Villa Park dan Norwich mampu menguasai pertandingan pada babak kedua. So, Norwich adalah tim yang memiliki kualitas dan kinerja yang baik," kata Dempsey pada Spurs TV Online.
"Tapi saya merasa bahwa jika kami bermain seperti yang kami lakukan saat babak pertama kontra Southampton, maka kami akan baik-baik saja," tambahnya.