Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masalah Psikologis yang Buat Lazio Kalah Telak

By Okie Prabhowo - Senin, 5 November 2012 | 00:27 WIB
Vladimir Petkovic (Paolo Bruno/Getty Images)

4 oleh tim tuan rumah Catania, Minggu (4/11) WIB. Hasil memalukan tersebut menurut Vladimir Petkovic, pelatih Lazio, karena masalah psikologis yang dialami para pemainnya.

Tiga gol Catania terjadi pada 30 menit awal babak pertama hasil torehan Alejandro Gomez pada menit ke-9 dan 29, serta penalti Francesco Lodi pada menit ke-25. Satu gol tambahan dicetak Pablo Barrientos pada menit ke-69.

"Saya menjadi orang pertama yang bertanggung jawab atas kekalahan ini, Ujar Petkovic di Football Italia.

"Usai gol pertama kami tidak bermain terlalu buruk, tetapi sikap kami setelah gol kedua tidak bisa dijelaskan."

"Saya berharap laga derby tidak berada dalam pikiran para pemain. Itu memang pertandingan penting, tetapi masih satu pekan lagi," lanjut Petkovic.

"Saya mengganti Hernanes pada babak pertama karena ia tidak bermain baik. Kami menjaga tempo, tetapi tidak dalam performa. Ini merupakan masalah psikologis."

"Derby Roma merupakan pertandingan penting, tetapi sebelum itu ada Liga Europa," kata Petkovic.