Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, membantah rumor yang mengatakan Manchester City tertarik merekrut Stephan El Shaarawy. Rumor tersebut mulai berkembang tidak lepas karena ketajaman yang terus diperlihatkan El Shaarawy bersama I Rossoneri sejauh musim 2012/13.
"Cukup membicarakan soal hal ini. Ia masih terikat kontrak hingga 2017. El Shaarawy adalah pemain yang memiliki pesona," kata Galliani seperti dikutip Football Italia.
Penyerang muda yang baru berusia 20 tahun ini sanggup tampil sensasional pasca hengkangnya Zlatan Ibrahimovic pada transfer pemain musim panas 2012. Shaarawy sudah mencetak delapan gol dari 11 kali penampilannya di Serie A.
El Shaarawy adalah talenta muda yang didatangkan dari Genoa pada 2011. Selama membela Milan Shaarawy telah mengemas penampilan sebanyak 33 kali di Serie A dengan mengemas total 10 gol.