Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 dari Manchetser United, pada akhir pekan lalu. Meski kecewa, Wilshere mengaku senang karena bisa mendapat istirahat untuk memulihkan kondisi fisiknya yang belum prima usai pulih dari cedera panjang.
Jack Wilshere untuk pertama kali tampil selama 90 menit di tim utama Arsenal ketika bermain imbang 2-2 dengan Schalke di Liga Champion, pada Rabu (7/11) dini hari WIB. Itu menjadi laga ketika Wilshere dalam rentang 11 hari usai pulih dari cedera engkel yang memaksanya absen sepanjang musim lalu.
Namun, Wilshere terpaksa menunggu untuk menjalani pertandingan keempat karena harus absen ketika melawan Fulham akibat hukuman kartu merah. Tak ingin larut dalam kekecewaan, Wilshere tetap memandang positif terkait hukuman tersebut.
"Saya sangat kecewa harus absen melawan Fulham setelah menyingkir dari lapangan hijau dalam kurun waktu yang sangat lama. Tak pernah menyenangkan melewati sebuah pertandingan, namun musim masih panjang dan saya sudah tak sabar untuk terus membela Arsenal," kata Wilshere seperti dikutip dari ESPN Star.
"Absen satu pertandingan di sisi lain sangat baik untuk pemulihan kondisi fisik saya. Semoga saya sudah bugar 100 persen ketika kembali untuk menghadapi laga melawan Tottenham Hotspur sepekan berselang," pungkas Wilshere.