Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Investigasi terkait dugaan pelecehan rasial yang dilakukan wasit Mark Clattenburg terhadap pemain Chelsea, John Obi Mikel, memasuki babak baru. Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) dilaporkan menggelar rangkaian sesi wawancara dengan ofisial pertandingan, pada Kamis (8/11).
Menurut laporan Sporting Life, pihak yang diwawancara oleh FA meliputi Clattenburg plus dua asisten wasit, Michael McDonough dan Simon Long, serta ofisial keempat, Michael Jones. Proses tersebut diperkirakan selesai pada Jumat (9/11), sehingga FA sudah bisa memberikan keputusan pada awal pekan depan.
FA sebelumnya telah menerima barang bukti yang diberikan pihak Chelsea terkait dugaan pelecehan rasial Clattenburg di laga melawan Manchester United, pada 28 Oktober. Sejak saat itu, tak hanya Clattenburg, pemain yang diduga menjadi korban juga menjalani pemeriksaan FA.
Clattenburg hingga saat ini masih membantah telah melakukan pelecehan rasial seperti yang dituduhkan pihak The Blues. Meski demikian, wasit berusia 37 tahun itu memutuskan untuk tidak bertugas pada akhir pekan ini agar bisa mempersiapkan diri menghadapi pemeriksaan dari Polisi Metropolitan terkait kasus serupa.