Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stephan El Shaarawy Tetap Masuk Skuad Milan

By Okie Prabhowo - Minggu, 11 November 2012 | 02:15 WIB
Stephan El Shaarawy (Claudio Villa/Getty Images)

Striker AC Milan, Stephan El Shaarawy, masuk dalam skuad saat melawan Fiorentina di Serie A, Minggu (11/11) WIB. Meski sebelumnya El Shaarawy sempat dikabarkan mengalami cedera.

Kabar cedera Stephan El Shaarawy sempat tersiar setelah pelatih Massimiliano Allegri dalam konferensi pers menyatakan bahwa strikernya tersebut mengalami masalah tendon dan perlu melalui tes kesehatan. Namun ternyata El Shaarawy dipanggil dalam 23 nama pemain yang dibawa saat menghadapi Fiorentina, seperti dilansir Football Italia.

Di lini depan ada juga nama Mbaye Niang. Ia dipanggil setelah sehari sebelumnya mendapatkan hukuman larangan bermain untuk Prancis karena masalah kedisiplinan. Alexandre Pato dan Giampaolo Pazzini juga masuk dalam susunan pemain.

Sementara itu di lini belakang, Ignazio Abate dan Luca Antonini mengalami cedera. Begitu juga yang dialami Djamel Mesbha, Sulley Muntari, Didac Vila, dan Rodney Strasser.

Lini tengah tetap dihuni Urby Emanuelson dan Riccardo Montolivo. Kedua pemain tersebut kini menjadi andalan kreator serangan Milan.

Berikut skuad AC Milan kontra Fiorentina:

Abbiati, Amelia, Gabriel, Acerbi, Bonera, De Sciglio, Mexes, Yepes, Zapata, Ambrosini, Boateng, Constant, De Jong, Emanuelson, Flamini, Montolivo, Nocerino, Bojan, El Shaarawy, Niang, Pato, Pazzini, Robinho.