Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
KPSI telah melakukan rapat Komite Eksekutif, Sabtu (10/11). Dalam rapat yang dilakukan di Hotel Garden Palace, Surabaya dan dihadiri delapan anggota Komite Eksekutif, empat anggota Komite Bersama dari KPSI, serta Presiden Direktur PT Liga Indonesia itu memunculkan beberapa poin penting.
Selain terkait surat Menpora, rapat itu juga memunculkan rencana KPSI ke depannya. Salah satunya mengenai kongres, yang rencananya akan dilakukan kubu KPSI pada 8-9 November 2012.
Menurut Tigor Shalom Boboy, kongres yang akan dilakukan pihaknya tidak ada kaitannya dengan kongres yang rencananya juga akan dilakukan PSSI, Desember mendatang.
Yang pasti, berdasarkan keputusan rapat Komek KPSI, salah satu agenda kongres KPSI adalah menentukan nasib dua calon kontestan baru di Indonesia Super League (ISL), Semen Padang dan Persijap Jepara.