Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prandelli Umumkan Formasi Italia Kontra Prancis

By Jaka Sutisna - Rabu, 14 November 2012 | 02:47 WIB
Cesare Prandelli, akan bermain menyerang lawan Prancis. (Claudio Villa/Getty Images)

Jika biasanya pelatih mengumumkan skuad dan formasi yang akan diturunkan beberapa jam sebelum laga mentas, berbeda dengan apa yang dilakukan Cesare Prandelli. Allenatore La Nazionale Italia itu telah mengumumkan pasukan yang akan diturunkannya pada laga kontra Prancis di Stadion Ennio Tardini, Rabu (14/11).

Mantan pelatih Fiorentina tersebut telah mengkonfirmasi akan menerapkan formasi 4-3-3 dengan Marco Verratti, Mario Balotelli, dan Stephan El Shaarawy di dalamnya.

"El Shaarawy akan bermain di posisi seperti yang ia jalani di AC Milan. Balotelli akan menjadi pusat serangan dan saya akan memainkan Antonio Candreva sebagai penyerang sayap kanan," terang Prandelli.

"El Shaarawy dan Candreva mempunyai karakteristik yang sangat menyerang dan lini tengah harus bekerja untuk mendukung mereka," jelas Prandelli.

"Saya berharap Verratti tumbuh dalam hal karakter. Dia  akan menimba pengalaman, tanpa harus merasa terlalu banyak tekanan di pundaknya," harap Prandelli.

Formasi 4-3-3 Italia kontra Prancis.

Kiper: Sirigu

Bek: Maggio, Chiellini, Barzagli, Balzaretti

Gelandang: Montolivo, Verratti, Marchisio

Striker: Candreva, Balotelli, El Shaarawy