Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Italia akan berhadapan dengan Prancis dan bakal menurunkan pemain muda Mario Balotelli, Stephan El Shaarawy, dan Marco Verratti, Kamis (15/11) dini hari WIB. Namun hal tersebut tidak membuat mantan pelatih Italia, Arrigo Sacchi, terkesima.
Dengan krisis finansial yang melanda klub-klub Serie A, memungkinkan pemain muda mendapat kesempatan bermain pada level tinggi. Akan tetapi, Arrigo Sacchi, selaku koordinator sektor pemain muda di Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), memaksa pihak Lega Calcio untuk melakukan hal yang lebih dari sekarang.
"Imobilitas merupakan karakteristik dari sistem sepak bola Italia selama 40 tahun," ujar Sacchi kepada Radio 24.
"Tidak ada yang baru lahir dari permainan kita. Faktanya Balotelli, El Shaarawy, dan Verratti memulai laga melawan Prancis merupakan pengecualian yang abnormal."
"Sayangnya dasar permainan sangat terfragmentasi. Ketika bahas sektor pemain muda, klub Italia menghabiskan dana kurang dari 70 persen dari pada klub Spanyol," kata Sacchi.