Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brasil Juara (Lagi)

By Krisna Octavianus - Minggu, 18 November 2012 | 21:43 WIB
Falcao cs. (fifa.com)

2 di final.

Pertarungan seru dan berkelas berhasil disajikan oleh Brasil dan Spanyol. Kedua negara yang diunggulkan dalam turnamen ini berhasil memukau penonton dengan permainan cepat dan skill individu yang menawan.

Pada pertandingan ini Brasil lebih dulu unggul pada menit 25' melalui tendangan keras Neto setelah menerima umpan hasil corner. Setelah gol ini jalannya laga semakin menarik, Spanyol yang terus menekan memetik hasilnya lewat kaki Torras.

Spanyol tidak menurunkan tekanan, terbukti pada menit 31' Aicardo berhasil mencetak gol untuk keunggulan Spanyol 2-1. Akan tetapi bukan Brasil namanya jika tidak kenal menyerah, Falcao sang legenda hidup futsal Selecao berhasil meyamakan skor 2-2 pada menit 36' dan memaksa melanjutkan permainan ke babak tambahan waktu.

Ketika pertandingan sepertinya akan berlanjut ke babak adu penalti, Neto berhasil menjadi pahlawan bagi Selecao. Melawati Fernandao dengan trik futsal yang menawan. Neto berhasil membuat gol kemenangan ketika pertandingan tersisa 19 detik lagi. Skor menjadi 3-2.

Dengan hasil ini, Brasil berhasil menjadi juara dunia futsal untuk kelima kalinya. Setelah berhasil menjuarainya tahun 1989, 1992, 1996, 2008, dan 2012. Bravo Brasil!