Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 di stadion Old Trafford pada pekan ke-14 Liga Premier, Kamis (29/11) dini hari WIB. Dengan hasil tersebut United berhasil mempertahankan posisi di puncak klasemen sementara.
Babak pertama berjalan, Manchester United langsung melakukan tekanan ke daerah pertahanan West Ham United. Bahkan ini langsung berbuah hasil pada detik 32. Umpan panjang Michael Carrick diterima dengan baik oleh Robin van Persie dan berhasil memperdaya kiper Jussi Jaaskelainen. Bola juga sempat membentur pemain The Hammers dan masuk ke dalam gawang. United unggul sementara 1-0 atas West Ham.
Pada menit ke-11, West Ham berusaha untuk menyamakan skor. Umpan lambung Matthew Taylor dimanfaatkan Kevin Nolan. Akan tetapi bola sepakan Nolan melenceng ke sebelah kiri gawang United yang dijaga kiper Anders Lindegaard. Hingga babak pertama berakhir, skor masih sama untuk keunggulan Man. United.
Babak kedua berjalan tepatnya pada menit ke-67, Javier 'Chicharito' Hernandez nyaris memperbesar keunggulan Man. United. Namun sayang bola hasil sepakannya melenceng dari gawang.
Modibo Maiga berpeluang menyamakan skor. Namun usaha West Ham ini tidak juga membuahkan hasil positif. Sepakan kaki kirinya masih melambung di atas mistar gawang LIndegaard.
Hingga babak kedua berakhir, The Red Devils berhasil mempertahankan keunggulan 1-0. Dengan hasil ini UNited tetap berada di puncak klasemen sementara dengan raihan poin 33. Sementara itu West Ham turun dua peringkat ke posisi ke-10 dengan koleksi nilai 19.
Susunan pemain
Manchester United: Lindegaard; Rafael, Smalling, Evans, Evra; Anderson (Jones 84'), Carrick, Cleverley (Young 66'); Van Persie, Hernandez, Rooney (Welbeck 78')
West Ham United: Jaaskelainen; Demel, Collins, Reid, O'Brien; Taylor, Tomkins, Nolan, Diame (O'Neill 76'), Jarvis (Maiga 70'); Carroll (Cole 63')