Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicemooh di Inggris, Benitez Dipuja di Jepang

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 11 Desember 2012 | 22:59 WIB
Rafael Benitez (Paul Thomas/Getty Images)

Manajer interim Chelsea, Rafael Benitez, mengalami kesulitan untuk mengambil hati para suporter di Inggris. Meski demikian, juru taktik asal Spanyol itu ternyata masih cukup populer dan dipuja fan setia The Blues di Jepang.

Rafael Benitez bukan satu-satunya yang menerima sambutan hangat dari fan setia Chelsea di Jepang. Petr Cech dan Paulo Ferreira bahkan sampai dikerumuni sekumpulan fan ketika mampir membeli kopi di sebuah gerai Starbucks.

Skuad Chelsea saat ini sedang berada di Yokohama untuk mempersiapkan diri jelang laga melawan klub asal Meksiko, Monterrey, di ajang Piala Dunia Antar Klub FIFA, pada Kamis (13/12). Sebelum memimpin sesi latihan, Benitez disambut ratusan fan yang meminta tanda tangannya. Perlakuan tersebut sangat kontras dengan ejekan dan cemoohan dari fan The Blues di Stamford Bridge.

Sementara itu, Ferreira dan Cech terlihat sibuk melayani permintaan tanda tangan dan foto dari para penggemar ketika mampir ke Starbucks. Fan lokal mengaku sangat terkejut melihat sang idola berada di kota mereka.

"Luar biasa! Saya sangat beruntung. Saya sebenarnya hanya datang untuk membeli kopi. Cech sangat besar, jauh lebih besar dibanding seperti yang terlihat di televisi," kata pelajar berusia 21 tahun, Shohei Tanimura, seperti dikutip dari Daily Mail.

Chelsea diprediksi akan bertemu juara Piala Libertadores, Corinthians, di babak final yang berlangsung pada Minggu (16/12). Tim asal Brasil itu akan terlebih dulu menantang wakil Mesir, Al-Ahly, di semifinal, pada Rabu (12/12).