Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Totti Merupakan Pemain Yang Patut Dicontoh

By Randy Wirawan - Rabu, 12 Desember 2012 | 11:31 WIB
Francesco Totti (Paolo Bruno/Getty Images)

Cesare Prandelli memuji seorang Francesco Totti, ia mengatakan bahwa kapten AS Roma itu merupakan pemain profesional yang harus dicontoh. Akan tetapi, ia juga berujar sepak bola Italia tidak bisa bergantung terus dengan pemain gaek seperti Totti, Azzuri harus memainkan pemain muda.

Pelatih tim nasional Italia itu berbicara mengenai Totti dalam sebuah acara dan ia mengomentari 221 gol yang sudah dicetak Pangeran Roma ini bersama I Lupi di Serie A.

"Saya memiliki nasib baik ketika berkesempatan melatihnya untuk beberapa bulan dan itu suatu kehormatan. Ia adalah seorang profesional yang patut dicontoh dan memecahkan berbgaia rekor di Roma, tanpa memandang usia," ujar Prandelli di Football Italia.

"Totti adalah juara sejati dan selalu berhasil mencapai tujuan itu," Prandelli menambahkan.

Totti sudah memenangkan beberapa gelar bersama AS Roma maupun timnas Italia. Ia pernah merasakan satu Scudetto bersama I Giallorosi pada tahun 2001, dua Supercoppa Italia dan dua Coppa Italia, sedangkan bersama Azzuri ia pernah memenangkan Piala Dunia 2006.