Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Salah satu bek kanan legendaris Inggris, Gary Neville, mengkritik penampilan Samir Nasri saat membela Manchester City dalam duel Derby Manchester, Minggu (9/12). Ia menilai gelandang asal Prancis itu bermain buruk.
Samir Nasri menjadi starter saat City menjamu Manchester United di Etihad Stadium. Akan tetapi, ia tak mampu menghindarkan timnya dari kekalahan 2-3.
Gary Neville sama sekali tak tertarik dengan performa Nasri. Bahkan ia menganggap Nasri sebagai satu-satunya pemain City yang tampil buruk dalam laga Derby Manchester.
"Ada pemain lain yang seharusnya ditarik keluar lapangan sebelum Mario Balotelli. Dia adalah satu-satunya pemain yang melewatkan pertandingan besar untuk City, dan orang itu adalah Samir Nasri," kata Neville seperti dilansir Daily Mail.
"Bagi saya, dia tidak menjalankan tugas dengan baik. Ketika mereka bermain dengan David Silva dan Nasri, Anda mengharapkan kecemerlangan Silva dan Anda membutuhkan orang yang lebih solid di sisi lain."
"Saya bermain melawan Nasri tiga atau empat tahun lalu di Stadion Emirates dan dia menarik celana saya selama 60 menit. Kemudian saya digantikan karena dia benar-benar membuat saya babak belur," imbuh eks bek kanan Setan Merah itu.
Akibat menerima kekalahan di kandang sendiri, The Citizens gagal mengkudeta United dari puncak klasemen Premier League. Kini mereka justru terpaut enam poin dari sang tetangga.