Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih tim nasional Argentina, Alejandro Sabella, melontarkan pujian kepada bintang Barcelona, Lionel Messi. Sabella menyebut Messi sebagai pemain hebat yang selalu berusaha untuk menjadi lebih baik lagi.
Lionel Messi kembali menjadi sorotan setelah mampu memecahkan rekor gol dalam setahun milik striker legendaris Jerman, Gerd Mueller, yang telah bertahan sejak 1972. Meski masih menjadi perdebatan, namun Alejandro Sabella menganggap pencapaian tersebut sangat luar biasa.
"2012 merupakan tahun yang sangat fantastis bagi Argentina. Namun, kami harus terus meningkatkan permainan. Sebagai tim, kami ingin menjadi seperti Messi yang meski kemampuannya sudah sangat luar biasa, namun selalu berusaha untuk menjadi pemain yang lebih baik lagi," kata Sabella kepada El Dia.
"Di dunia ini kita bisa mendiskripsikan sesuatu mulai dari sangat buruk, buruk, biasa saja, baik, sangat baik, luar biasa, dan sangat luar biasa. Namun, di atas itu semua masih ada satu lagi, yaitu Messi," lanjut Sabella.
"Sepak bola telah jauh berubah, baik secara fisik maupun taktik. Bagi saya, Messi adalah sosok yang tak nyata," pungkas Sabella.