Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, mengaku khawatir gagal mendatangkan pemain incarannya pada Januari. Rodgers menyatakan nilai transfer para pemain biasanya akan meroket pada bursa transfer musim dingin.
Sejak datang dari Swansea pada awal musim ini, Brendan Rodgers masih belum bisa membawa Liverpool tampil konsisten. Sempat mendekati perolehan poin yang mengisi posisi empat besar, The Reds kembali tampil mengecewakan dan takluk 1-3 di Anfield pada akhir pekan lalu.
Rodgers kemudian menatap bursa transfer Januari sebagai momen yang tepat untuk memperkuat skuad Liverpool. Beberapa pemain seperti Daniel Sturridge (Chelsea), Theo Walcott (Arsenal), dan Tom Ince (Blackpool) dikabarkan menjadi incaran utama Rodgers. Namun, jelang pembukaan bursa transfer, Rodgers justru pesimistis mampu memboyong pemain buruannya itu.
"Kami akan belanja pemain pada Januari untuk menyegarkan dan menambah kekuatan skuad. Namun, itu semua tergantung pada nilai transfer dan ketersediaan pemain incaran. Berdasarkan pengalaman, tak banyak pemain yang hengkang pada Januari karena klub-klub mematok harga yang sangat tinggi," kata Rodgers seperti dikutip dari The Score.
"Saya khawatir kami gagal mendapatkan pemain incaran pada Januari. Jika memang demikian, kami terpaksa baru akan memperbaiki segala masalah pada musim panas. Namun, kami akan mencoba sekuat tenaga untuk mendatangkan minimal satu pemain yang mampu membantu kami mengatasi masalah mencetak gol," pungkas Rodgers.