Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic, bertekad memenangi seluruh gelar Grand Slam pada 2013. Namun, target utama petenis asal Serbia itu adalah Prancis Terbuka.
Novak Djokovic mengakhiri 2012 dengan meraih kemenangan di Final ATP World Tour di London. Ia berharap prestasi baik tersebut bisa terus berlanjut pada tahun depan.
"Saya menatap musim baru dengan sangat percaya diri setelah menang di turnamen tutup tahun di London. Target saya pada 2013 tetap sama, yaitu memenangi semua Grand Slam dan turnamen besar yang diikuti," kata Djokovic kepada ESPN.
"Roland Garros kembali menjadi prioritas utama saya. Hanya itulah Grand Slam yang belum pernah saya raih. Tahun ini saya mengalami peningkatan dengan masuk final. Meski kalah, itu merupakan laga yang luar biasa dan saya banyak mendapat pengalaman berharga," pungkas Djokovic.
Djokovic takluk dari Rafael Nadal di babak final Prancis Terbuka 2012. Kemenangan tersebut membuat Nadal mengukir rekor kemenangan terbanyak di Roland Garros sebanyak tujuh kali.