Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Lazio, Vladimir Petkovic, memuji penampilan yang ditunjukkan pada pertandingan melawan Cagliari, Minggu (6/1) dini hari WIB, di Olimpico. Petkovic menyatakan bahwa Il Biancoceleste telah menunjukkan karakter tim yang sesungguhnya pada laga itu.
Lazio menjamu Cagliari dalam lanjutan Serie A 2012/13 pekan ke-19. Pada laga itu, Il Biancoceleste sempat tertinggal 0-1, setelah Cagliari berhasil mencuri gol lwewat Marco Sau pada menit ke-62. Lazio berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-79 lewat gol Abdoullay Konko. Jelang akhir pertandingan, Il Biancoceleste mendapat hadiah penalti yang dinilai cukup kontroversial, karena tekel Michael Agazzi kepada Miroslav Klose diyakini tidak seharusnya menghasilkan tendangan 12-pas. Antonio Candreva yang bertindak sebagai algolo penalti pun tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk membawa Lazio unggul. Ia berhasil melesakkan bola ke dalam gawang Cagliari lewat titik penalti pada menit ke-86 dan membuat Lazio unggul 2-1.
Vladimir Petkovic pun memuji penampilan yang ditunjukkan anak asuhnya pada laga itu.
"Kami tidak membiarkan Cagliari membuat tim menderita. Meskipun pada pertandingan itu kami tidak memiliki ketajaman di depan gawang lawan, tetapi kami masih menciptakan banyak pedluang," kata Petkovic seperti dilansir Football Italia.
"Kami telah menunjukkan karakter tim, kembali dari ketertinggalan, dan membawa kemenangan pada laga itu. Para pemain selalu percaya bahwa mereka dapat melakukan hal itu."
Dengan hasil itu, Lazio dapat terus memberi tekanan kepada sang pemuncak klasemen, Juventus. Il Biancoceleste kini berada di posisi dua klasemen dengan perolehan 39 poin. Mereka tertinggal lima angka dari Il Bianconeri. Namun La Vecchia Signora berpeluang untuk kembali menjauh karena baru akan memainkan laga pekan ke-19 pada Minggu (6/1) malam WIB, melawan Sampdoria, di Juventus Stadium. Sedangkan Cagliari berada di posisi 17 dengan perolehan 16 poin. Posisi mereka masih rawan tergeser oleh Palermo dan Genoa yang tepat berada di bawahnya.