Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan kiper Brasil dan AC Milan, Dida, menjadi kiper terbaik Brasil pada abad ke 21 versi International Football Federation of History & Statistics (IFFHS). Dida menduduki peringkat ketujuh dalam daftar 10 penjaga gawang terbaik.
Dida mengungguli rekan senegaranya, Julio Cesar, yang berada di peringkat kedelapan dan Rogerio Ceni di peringkat ke-14. Mantan penjaga gawang Brasil lainnya, Marcos, yang menjalani debut pada Piala Dunia 2002 menduduki peringkat ke-34. Marcos baru saja memutuskan untuk gantung sepatu pada 2012 bersama klub yang dibela selama kariernya, Paulista club Palmeiras.
Tiga kiper Brasil lainnya yang masuk dalam 50 besar kiper terbaik pada penghargaan ini adalah Gomes dari Tottenham, Cassio dari Corinthians, dan Doni dari Liverpool.
Dida menghabiskan 10 tahun kariernya bersama AC Milans. Ia berhasil membawa Milan menjuarai satu gelar Serie A dan dua gelar Liga Champions. Ia mengakhiri karier sepak bola bersama Gremio di Liga Brasil.
Dida tampil 91 kali bersama Brasil sebelum memutuskan untuk pensiun pada 2006, usai kalah dari Prancis pada babak semifinal Piala Dunia 2006 di Jerman.
10 besar penjaga gawang terbaik versi IFFHS :
1 Gianluigi Buffon
2 Iker Casillas
3 Petr Cech
4 Edwin Van der Sar
5 Oliver Kahn
6 Victor Valdes