Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Direktur Olah raga Juventus, Giuseppe Marotta, mengonfirmasi bahwa klub tengah mencari kemungkinan untuk mendatangkan pemain depan Shanghai Shenhua, Didier Drogba, ke Italia pada jendela transfer Januari 2013. Namun, proses transfer itu masih akan sangat bergantung kepada situasi keuangan klub.
Didier Drogba telah berkali-kali diberitakan akan hijrah ke Italia. Dua klub raksasa asa Negeri Spaghetti, AC Milan dan Juventus dilaporkan bersaing untuk mmendapatkan tanda tangan Drogba pada jendela transfer Januari 2013. Kabar mengenai ketertarikan Il Bianconeri kepada pemain berusia 34 tahun itu pu akhirnya dikonfirmasi oleh Giuseppe Marotta.
"Anda tentu selalu ingin memperbaiki kualitas tim dan untuk itu lah kami memiliki rencana untuk mendatangkan Drogba. Kami telah memulai langkah awal untuk mendapatkan jasanya," kata Marotta kepada Domenica Sportiva.
"Kami sekarang tengah memnghitung-hitung apakah bayaran yang diminta Drogba akan sesuai dengan kondisi keuangan klub. Setelah itu, baru kami akan mengadakan pembicaraan lebih lanjut dengan Antonio Conte."
"Merupakan hal yang normal untuk klub seperti Juventus melakukan penguatan skuad, karena kami ingin memenangi Liga Champion musim ini. Namun, tentu tidak mudah menemukan cara untuk mencapai hal itu mengingat kondisi finansial yang tengah krisis."