Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
akan terlalu bergantung pada sosok veteran seperti Frank Lampard dan merasa tidak siap untuk ditinggal sang pemain.
Rafael Benitez selalu menghormati sosok seperti Lampard walau ia masih berpikir untuk mempertahankan sang pemain di dalam tim. Akan tetapi Benitez menitik beratkan kepada proses evolusi yang perlu dilakukan di diri The Blues.
"Saya pikir sangat mudah membicarakan seseorang seperti Lampard dan harus menunjukan rasa hormat kepadanya seperti apa yang telah ia capai bagi tim ini. Namun harus sadar bahwa kami tidak dapat terus berharap kepadanya dan harus menghadirkan sosok baru yang dapat menggantikannya. Ini adalah bagian dari kehidupan yang terus berputar," tutur Benitez kepada ESPNstar.
"Kami tidak dapat terus menunggu dan harus bergerak maju untuk mendatangkan pemain baru bila ingin bersaing, walaupun sang pemain telah banyak membawa kejayaan bagi klub. Setiap tahun anda harus mendatangkan pemain baru, namun kini kami memiliki beberapa nama seperti Eden Hazard, Oscar, Lucas Piazon, dan Marko Marin. Mereka adalah pemain muda penerus estafet dari peran Lampard di dalam tim," lanjut Benitez.