Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Selalu Waspadai Ancaman Real Madrid

By Windu Puspa Ningtyas - Jumat, 11 Januari 2013 | 14:03 WIB
Lionel Messi (David Ramos/Getty Images)

Barcelona seperti tak tersentuh dengan bertengger di puncak klasemen La Liga. Namun, Lionel Messi memperingatkan skuadnya untuk tidak lengah meski mereka terpaut 16 poin dengan rival abadi, Real Madrid.

Barcelona mencatat awal terbaik mereka di musim ini dengan memenangi 17 laga dan satu kali seri yang didapat dari El Clasico kontra Real Madrid. Sementara dengan sang runner up, Atletico Madrid, Blaugrana terpaut 11 poin.

Namun, hingga saat ini Messi menyatakan bahwa skuadnya belum memastikan gelar musim ini. Mereka harus tetap mewaspadai ancaman dari pasukan Jose Mourinho.

"Belum ada yang pasti di La Liga, beberapa tahun yang lalu Real Madrid mampu mengejar ketinggalan mereka meski kami terpaut poin yang cukup jauh. Kita tidak boleh melupakan potensi ancaman mereka," kata Lionel Messi kepada ESPN.

Kemudian, Messi melanjutkan berbicara tentang ambisinya bersama tim nasional Argentina. Peraih Ballon d'Or 2012 itu mengaku bermimpi untuk memenangi Piala Dunia 2014.

"Tidak ada yang mampu dibandingkan jika memenangi Piala Dunia bersama Argentina. Melihat semua orang memuji timnas, itu sungguh luar biasa. Itulah yang belum dimiliki Argentina, kami akan bersama-sama untuk membuat perbedaan positif."