Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sekjen PSSI, Halim Mahfudz membantah bahwa pihaknya tidak menyebarluaskan informasi mengenai surat FIFA tertanggal 18 Desember 2012 yang dikirimkan kepadanya. Dalam surat itu, FIFA sendiri menjelaskan paling tidak ada empat hal yang harus dipenuhi sebelum Komek FIFA membahas nasib Indonesia di rapat Komite Asosiasi, Februari 2013 dan rapat Komite Eksekutif, Maret 2013.
"Saya sudah berbicara kok," kata Halim di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Rabu (16/1).
Namun, Halim mengakui memang informasi itu disebarkan hanya kepada segintir wartawan di PSSI. "Waktu itu hanya beberapa orang saja," jelas Halim.
Sikap Halim ini tentu berbeda dengan sebelumnya. PSSI lewat dirinya sebelumnya sangat gencar memberi informasi apabila ada surat FIFA. Terakhir, surat FIFA yang dikirim kepada pemerintah tertanggal 26 November 2012 berkali-kali dibahasnya. Intinya, Halim berharap agar surat tersebut dipahami betul oleh pemerintah dalam hal ini Kemenpora.