Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bambang Pamungkas enggan menyebut bahwa kenyataan yang terjadi antara dirinya dengan Persija Jakarta merupakan sebuah perpisahan. Striker bernomor punggung 20 itu sendiri tak menampik bahwa dirinya bisa kembali mengenakan kostum skuad berjuluk Macan Kemayoran.
“Saya tidak mengatakan itu perpisahan. Selalu ada kemungkinan saya kembali dan saya pikir manajemen tahu bagaimana menghubungi saya. Kapanpun membutuhkan tenaga saya, saya siap. Bagi saya Persija segalanya,” ujar Bepe, sapaan akrab Bambang Pamungkas kepada Jakarta Football Community RRI 105 Pro 2 FM, Sabtu (19/1) malam.
Namun, itu seperti agak lama. Bepe telah memastikan bahwa dirinya akan beristirahat paling tidak selama kompetisi berjalan setengah musim.
“12 tahun bukan waktu yang cepat. Selama 12 tahun, saya mengalami berbagai hal, baik yang bagus, menyenangkan dan menyedihkan. Jadi, perlu waktu untuk mengesampingkan itu. Di Persija, saya pernah patah kaki, menjadi topskor, jadi butuh waktu untuk mengesampingkan itu,” jelas Bepe.