Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2, Minggu (20/1) malam WIB, di Luigi Ferraris. Genoa berharap Davide Ballardi bersedia kembali menangani tim setelah pemecatan Del Neri.
Luigi Del Neri sesungguhnya baru dipercaya membesut Genoa sejak 24 Oktober 2012. Ketika itu dia menggantikan pelatih Gigi Di Canio yang juga dipecat klub. Namun, pencapaian Il Grifone di bawah arahan Del Neri jauh dari kata memuaskan. Dari 13 pertandingan, Genoa hanya meraih dua kemenangan dan dua hasil imbang, sedangkan sisanya berakhir dengan kekalahan. Terakhir, Genoa dikalahkan Catania 0-2 dalam lanjutan Serie A 2012/13 pekan ke-21. Hasil itu membuat Genoa berada di batas atas zona degradasi, posisi 18, dengan perolehan 17 poin. Mereka terpaut tiga angka dari Cagliari yang berada di batas zona aman degradasi.
"Genoa mengumumkan bahwa pelatih Luigi Del Neri telah dicopot dari posisinya," tulis sebuah pernyataan yang dirilis Genoa.
"Klub berterima kasih kepada Del Neri, bersama dengan para stafnya seperti Conti, D'Angelo, dan Alimonta atas usaha mereka selama di Genoa."
Setelah resmi memecat Del Neri, Genoa pun menargetkan Davide Ballardini sebagai suksesor mantan pelatih Chievo itu. Sebelumnya Ballardini juga pernah membesut Il Grifone sejak November 2011 sampai Mei 2011.