Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ganda putra Indonesia, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses menjdai juara di turanmen Malaysia Terbuka. Hasil itu membuat Ahsan/Hendra semakin percaya diri untuk menapaki turnamen selanjutnya.
"Kemenangan ini bagus untuk menambah percaya diri kami berdua untuk ke depannya. Target besar kami masih banyak, Kejuaraan Dunia, Asian Games, Olimpiade. Kalau target setelah ini menang di All England," kata Hendra.
Hal senada disampaikan Ahsan, yang berharap agar kemenangan ini menjadi awal yang baik bagi keduanya. "Alhamdulillah dan bersyukur. Semoga ini menjadi awal yang baik buat saya dan Hendra," ujar Ahsan.
Ahsan/Hendra berhasil mengandaskan pasangan Korea Selatan, Lee Yong Dae-Ko Sung Hyun, dengan skor 21-15, 21-13. Kedua pasangan ini sama-sama pasangan baru yang terbentuk setelah Olimpiade London 2012.
Gelar juara yang diraih Ahsan/Hendra tidak hanya menjadi kemenangan besar bagi keduanya tetapi juga bagi Indonesia karena ini merupakan gelar Super Series pertama bagi Indonesia di tahun 2013 ini.