Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Atletico Madrid akan bertemu Real Betis di ajang Copa del Rey pada Jumat (25/1). Sang manajer, Diego Simeone, memperingatkan skuadnya untuk mampu meladeni serangan berbahaya Pepe Mel.
Atleti akan bertandang ke markas Real Betis di Benito Villamarin pada leg kedua Copa del Rey. Los Rojiblancos memang lebih diuntungkan setelah menang 2-0 di leg pertama.
"Fan Betis sangat penting dan selalu bersama tim mereka. Ini akan menjadi pertandingan sulit melawan tim tangguh di kandang mereka. Itulah sebabnya kami khawatir dan tidak bleh mengabaikan Betis," kata Simeone dilansir Football Espana.
Simeone pun menyatakan tidak akan mengubah bentuk permainan timnya. Melainkan akan meningkatkan kewaspadaan terhadap serangan Betis. Absennya sang bintang, Radamel Falcao, pun dianggap Simeone bukanlah masalah besar.
"Betis adalah tim yang menciptakan banyak peluang, maka kami harus hati-hati dan menggagalkan serangan mereka. Saya tidak akan mengubah bentuk permainan tim, melainkan hanya perlu meningkatkan konsentrasi. Tidak ada Falcao? Dia memang pemain penting bagi kami tetapi Atleti masih punya Diego Costa, Adrian Lopez dan Raul Garcia."