Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baup Khawatir Bertemu PSG di 16 Besar

By Roby Rizky Akhmad - Rabu, 30 Januari 2013 | 17:25 WIB
Baup waspada bertemu PSG (Getty Images)

Germain.

Coupe de France kini sudah mencapai babak 16 besar, tinggal menunggu pertandingan antara Rouen dengan Marseille, maka akan langsung berhadapan dengan salah satu tim kuat musim ini di Prancis, Paris Saint-Germain.

Meskipun calon lawan yang akan dihadapi adalah klub dari divisi tiga, namun Marseille justru sudah mengalihkan fokusnya untuk bersiap menghadapi PSG. Kewaspadaan Baup justru lebih tinggi untuk PSG ketimbang Rouen yang akan dihadapinya pada besok malam (31/1).

Pertandingan antara Marseille dengan Rouen ditunda pada Selasa lalu karena kebocoran gas di sebuah pabrik kimia di dekat kandang Rouen, itulah sebabnya mengapa pemenang dari pertandingan ini sudah menyadari akan menghadapi tim terberat pemimpin Ligue 1.

Coupe de France selalu menjadi tantangan berat bagi tim di divisi pertama,” ujar Baup kepada wartawan.

“Kita bisa melihat hal yang sama di Inggris, tim dari divisi bawah mampu merepotkan bahkan mengalahkan tim-tim besar Premier League. Oleh karena itu, kami harus siap untuk menghadapi setiap pertandingan.”