Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim 2013/14, Allegri Tetap Latih AC Milan

By Syamsul Arif - Senin, 4 Februari 2013 | 20:16 WIB
Massimiliano Allegri (Giuseppe Bellini/Getty Images)

Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, menyatakan bahwa Massilimiano Allgeri akan tetap menjadi pelatih Il Rossonerri pada musim 2013/14. Galliani masih yakin terhadap kemampuan Allegri dalam menangani AC Milan.

Posisi Massimiliano Allegri di kursi pelatih AC Milan sempat digoyang menyusul buruknya penampilan tim pada awal musim Serie A 2012/13. Apalagi Presiden Silvio Berlusconi berulang kali menyatakan kekaguman atas mantan pelatih Barcelona, Pep Guardiola. Namun, setelah Pep dipastikan akan melatih Bayern Muenchen mulai musim 2013/14 dan rentetan hasil positif yang diraih Il Diavolo di liga, maka posisi Allegri di San Siro pun perlahan-lahan kembali aman. Kontrak Allegri di Milan sendiri baru akan berakhir pada Juni 2014.

"Allegri adalah pelatih yang bagus dan kami tahu itu. Dia mengingatkan kami kepada Carlo Ancelotti, terutama dalam kemampuan menyeimbangkan tim," kata Adriano Galliani seperti dilansir Football Italia.

"Klub akan berada di jalan yang benar apabila tidak melakukan pergantian pelatih. Klub lain belum tentu akan melakukan hal yang sama dengan kami."

"Kami telah berhasil kembali berada di papan atas dan berjuang untuk meraih posisi yang selalu kami ingini. Sekarang kami berlari lebih cepat daripada dua musim terakhir."

AC Milan memang menunjukkan penampilan yang menanjak pada pertengahan Serie A 2012/13. Hal dibuktikan dengan catatan delapan kemenangan dari 10 laga terakhir di liga, di mana Il Rossonerri hanya kalah dari AS Roma dan ditahan imbang Sampdoria. Torehan apik itu membawa Milan berada di posisi lima klasemen dengan koleksi 40 poin. Mereka memiliki poin yang sama dengan tim peringkat empat sekaligus rival sekota, Internazionale.