Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Germain harus berlapang dada melepas target buruannya tersebut ke Madrid.
Seperti diberitakan oleh Sport, Cavani telah setuju untuk bergabung dengan Real Madrid pada akhir musim ini setelah serangkaian pertemuan dilakukan antara Real Madrid dengan agen Cavani, Pierpaolo Triulzi, dan juga oleh presiden klub Madrid, Florentino Perez.
Sebelumnya, Napoli bersikeras hanya akan menjual Cavani dengan harga tinggi di kisaran 63 juta euro atau sekitar 824 miliar rupiah. Namun Perez sudah berkompromi dan siap untuk menggelontorkan dana sebesar 50 juta euro (654 miliar rupiah) untuk pemain asal Uruguay tersebut. Napoli bahkan juga bersedia menurunkan harga Cavani dengan syarat Madrid menambahnya dengan beberapa pemain.
PSG, Manchester City, dan Arsenal juga mengejar Cavani dan desakan keuangan Napoli membuat kesepakatan memihak kepada Real Madrid. Di musim depan, Real Madrid akan menjadi rumah baru bagi Cavani untuk bermain sepak bola.