Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Germain, Carlo Ancelotti, mengakui bahwa masa depannya di PSG masih belum pasti. Ancelotti menyatakan bahwa ia mungkin saja hijrah dari PSG pada akhir musim 2012/13.
Sampai Januari 2013, Paris Saint-Germain telah menjalani musim 2012/13 dengan catatan yang cukup apik. Di ajang Ligue 1, PSG berdiri kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 51 poin dan unggul enam angka dari tim peringkat dua, Olympique Lyon. Sementara itu, di ajang Liga Champion, PSG berhasil lolos ke babak 16 besar dan akan menghadapi wakil Spanyol, Valencia. Sayangnya, di ajang Coupe de Ligue, PSG dikandaskan Saint-Etienne di babak perempat final melalui drama adu penalti.
Meskipun PSG di bawah arahan Carlo Ancelotti telah mencatatkan hasil yang mengesankan, tetapi sang pelatih masih tidak yakin bahwa posisinya di tim akan bertahan pada musim depan.
"Saya memiliki kontrak sampai Juni 2013 dan juga opsi perpanjangan selama satu tahun lagi apabila kami lolos ke Liga Champion 2013/14," kata Ancelotti kepada L'Equipe.
"Saya ingin bertahan di sini, tetapi saya tahu bahwa pada akhir musim klub akan memutuskan apakah mereka bahagia atau tidak dengan pekerjaan yang telah dilakukan."
"Saya tidak pernah berbicara dengan presiden kami. Kami akan melihat bagaimana semua berjalan pada akhir musim. Apabila klub bahagia dan saya juga seperti itu, maka kami akan melanjutkan kerja sama ini."
"Saya sangat bahagia di sini. Namun, jika klub tidak bahagia, maka saya tidak akan mengalami masalah apabila terjadi suatu perubahan."
Masa depan Ancelotti di Paris menjadi sedikit diragukan, karena ada laporan yang menyebutkan bahwa PSG tengah mengincar Jse Mourinho untuk mengarsiteki tim mulai 2013/14.