Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Hattrick, Van Dijk Bantu Persib Menang 10-1

By Frengky Aruan - Selasa, 12 Februari 2013 | 19:11 WIB
Sergio van Dijk (Getty Images)

1 atas UNI saat kedua tim bertemu dalam laga uji coba di Stadion Siliwangi, Selasa (12/2) siang. Penyerang anyar Maung Bandung Sergio van Dijk (SvD) mencetak tiga gol di laga ini.

Dalam pertandingan ini, I Made Wirawan menjadi starter. Lalu di belakang ada Supardi, Abanda Herman, Naser Al Sebai dan Tony Sucipto. Di tengah dipasang M Ridwan, Hariono, Firman Utina serta Atep. Kemudian di depan dimainkan Herman Dzumafo Epandi dan Kenji Adachihara.

Pada menit keenam, Atep berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan sodoran Dzumafo. Lalu di menit 16, akselerasi Firman Utina berhasil menusuk kotak penalti UNI. Ia kemudian mengirimkan umpan ke depan gawang. Kenji tanpa kesulitan mencetak gol kedua Persib.

Persib menambah keunggulan. Pada menit ke-21, Dzumafo melakukan umpan satu-dua dengan Kenji. Tinggal berhadapan dengan kiper Dzumafo tanpa kesulitan menambah gol Persib. Atep yang lolos dari perangkap offside, kemudian menambah keunggulan Persib.

Di babak kedua, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman memasukkan SvD, Asri Akbar, Maman Abdurahman dan Mbida Messi. Namun di menit 50, UNI berhasil mencuri gol. Ferdi berhasil menjebol gawang Persib.

Namun tiga menit kemudian, Ridwan membuat Persib kembali menjauh. Menit ke-64, SvD mempersembahkan gol. Ia berhasil memanfaatkan umpan tarik Firman.

Lalu di menit ke-67, Jajang Sukmara yang menggantikan Tony menambah keunggulan Persib. SvD mencetak gol keduanya di menit ke-70. Umpan Agung berhasil disundul SvD. Bola kemudian meluncur ke gawang UNI.

Di menit ke-81, SvD mencetak hattrick setelah bisa menyambut umpan lambung Asri Akbar. Pesta gol Persib ditutup oleh gol Airlangga Sutjipto di menit 84.

Laporan Tribunnews