Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Blackburn Singkirkan Arsenal dari Piala FA

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 17 Februari 2013 | 00:31 WIB
Colin Kazim-Richards (Getty Images)

1.

Arsenal merotasi pemain inti dengan mencadangkan Santi Cazorla, Theo Walcott, dan Jack Wilshere di pertandingan ini. Langkah tersebut menjadi kesalahan yang berakibat fatal karena The Gunners menjadi kesulitan mengalahkan Blackburn Rovers.

The Gunners kesulitan menciptakan peluang bagus selama 20 menit laga bergulir. Baru pada menit ke-24 Abou Diaby mendapat peluang bagus menyambut umpan sepak pojok Tomas Rosicky. Sayang sundulan itu mampu diantisipasi kiper Jake Kean.

Pada menit ke-43 giliran Gervinho yang tidak berhasil memaksimalkan peluang emas ketika hanya tinggal berhadapan dengan Kean. Tendangan Gervinho masih sedikit melebar di samping gawang Blackburn.

Tim tamu yang bertahan dengan baik justru mampu memanfaatkan kelengahan Arsenal di babak kedua. Tepatnya pada menit ke-72 Colin Kazim-Richards membungkam seisi Emirates Stadium.

Berawal dari serangan balik Martin Olsson berhasil melepaskan tembakan keras ke gawang yang dijaga Szczesny. Sepakan tersebut sebenarnya mampu dihalau Szczesny, namun bola muntah justru jatuh dalam penguasaan Kazim-Richards yang langsung melesakkan bola ke dalam gawang Arsenal.

Gol itu menjadi satu-satunya yang tercipta di pertandingan tersebut. Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Arsenal tidak sanggup mencetak gol balasan dan terpaksa menerima kenyataan tersingkir dari ajang Piala FA.

*****
Susunan Pemain

Arsenal: 1-Wojciech Szczesny; 5-Thomas Vermaelen, 6-Laurent Koscielny, 17-Nacho Eraso Monreal; 2-Abou Diaby, 7-Tomas Rosicky (10-Jack Wilshere 70), 8-Mikel Arteta, 15-Alex Oxlade-Chamberlain (19-Santi Cazorla 70), 22-Francis Coquelin; 12-Olivier Giroud, 27-Gervinho (14-Theo Walcott).

Blackburn Rovers: 34-Jake Kean; 2-Bradley Orr, 3-Martin Olsson, 16-Scott Dann, 31-Grant Hanley; 6-Jason Lowe, 12-Morten Gamst Pedersen, 14-Marcus Olsson (35-David Bentley 63), 17-Lee Williamson; 11-Jordan Rhodes, 39-Colin Kazim-Richards.