Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sam.
Petinggi Pusamania kritis mempertanyakan hal itu. Namun, Pusamania tidak satu suara menyikapi hal itu. Pihak-pihak yang mendukung manajemen akhirnya mendeklarasikan pembentukan Super-Sam pada awal Oktober 2012.
"Semula anggota Super-Sam hanya empat korwil, lama-lama jumlahnya bertambah. Dalam hitungan kurang dari empat bulan, sudah ada 22 korwil yang berpayung kepada Super-Sam," kata sekretaris Super-Sam, Robby Firdaus.
Super-Sam menolak anggapan bahwa mereka kelompok yang ditunggangi manajemen. "Kami berdiri karena tidak mau berpolitisasi. Tugas kami hanya sebagai suporter yang selalu total memberikan dukungan kepada Persisam," tutur Firdaus.