Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Benassi Sebut Tak Ada Perpecahan di Internazionale

By Syamsul Arif - Selasa, 5 Maret 2013 | 16:30 WIB
Marco Benassi (Marco Luzzani/Getty Images)

Gelandang muda Internazionale, Marco Benassi, menyatakan bahwa tidak ada perpecahan di skuad I Nerazzurri, setelah terjadi perselisihan antara Antonio Cassano dengan Andrea Stramaccioni.

Perselisihan antara Antonio Cassano dengan Andrea Stramaccioni jelang pertandingan melawan Catania, Minggu (3/3) malam WIB, di Angelo Massimino, dikabarkan telah membuat ruang ganti I Nerazzurri terbagi menjadi dua kubu yang pro-Cassano dan pro-Stramaccioni. Akibat insiden itu, pemain berusia 3o tahun itu harus absen membela Inter pada laga yang dimenangi Inter 3-2, di mana La Beneamata sempat tertinggal 0-2 pada awal babak kedua.

Namun, kabar itu dibantah Marco Benassi. Ia menyatakan bahwa skuad La Beneamata tetap bersatu seperti biasanya, meskipun terjadi perselisihan antara Cassano dengan Strama.

"Pelatih tidak mengatakan sesuatu yang istimewa kepada kami pada jeda pertandingan melawan Catania. Dia tetap tenang dan mengatakan bahwa kami tidak boleh menyerah," kata pemain berusia 18 tahun ini kepada Football Italia.

"Tim ini sangat bersatu, bahkan pada pemain senior sangat bahagia karena tim meraih kemenangan penting pada laga kontra Catania. Kami percaya tim ini adalah sisi yang kuat dan dapat melakukan hal-hal besar apabila kami memberikan semua kemampuan terbaik."

"Tidak ada yangs serius dengan perselisihan antara Cassano dan pelatih. Keduanya hanya terlibat diskusi tentang strategi tim."