Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus ternyata terkena virus tarian Harlem Shake yang tengah terkenal di seluruh dunia. I Bianconeri menjadi klub pertama di Serie A yang melakukan tarian Harlem Shake versi mereka dan merilisnya di internet.
Juventus telah merilis video tarian Harlem Shake berdurasi 37 detik di akun resmi klub di beberapa jejaring sosial, Jumat (8/3) waktu setempat. I Bianconeri juga mengumumkan di situs resminya bahwa klub telah membuat tarian versi Harlem Shake versi La Vecchia Signora. Leonardo Bonucci, Paul Pogba, Arturo Vidal, dan Fabio Quagliarella merupakan pemain Juventus yang tampil di video ini.
Video ini diawali ketika pihak klub, yang diwakili empat pemain, tengah mengadakan konferensi pers di Pusat Media klub di Vinovo. Ketika Leonardo Bonucci tengah berbicara dan semua orang sedang berkonsentrasi mendengarkan Bonucci, tiba-tiba masuk seseorang yang menggunakan topeng Zebra dan membawa radio tape yangs sedang memainkan lagu Harlem Shake yang dinyanyikan Baauer. Tak lama kemudian, seluruh orang di ruangan itu pun langsung melakukan tarian Harlem Shake. Alessandro Matri dan Andrea Pirlo juga turut ambil bagian dalam melakukan tarian Harlem Shake di video ini.
Ingin tahu tarian Harlem Shake yang dilakukan para pemain Juventus? Ini dia video nya.
<object style="width: 425px; height: 350px;" width="425" height="350" data="https://www.youtube.com/v/skKBB0jA7y8" type="application/x-shockwave-flash"> </object>