Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laudrup Menilai Wasit Tidak Mengerti Sepak Bola

By Verdi Hendrawan - Minggu, 10 Maret 2013 | 02:34 WIB
Michael Laudrup, menilai wasit tidak mengerti aturan sepak bola. (Warren Little/Getty Images)

88. Wasit menilai bahwa Lamah telah berdiri off-side sebelum mencetak gol penyeimbang timnya itu.

Pertandingan yang berakhir untuk kemenangan West Bromwich Albion dengan skor 2-1 itu, dinilai tidak adil oleh Michael Laudrup. Manajer asal Denmark itu mengatai wasit bahwa ia tidak mengerti peraturan dalam sepak bola yang mengakibatkan timnya harus menerima kekalahan dari West Brom.

Pertandingan sebenarnya berjalan seru dan menegangkan, terutama bagi pendukung Swansea City yang tengah mengejar ketertingalan. Beberapa peluang sempat tercipta, namun kesigapan dari pemain bertahan West Brom berhasil mengagalkannya.

Kekalahan yang sebenarnya sangat menyakitkan bagi Swansea, karema mereka tertinggal dari gol bunuh diri Jonathan De Guzman ke-63, setelah sebelumnya berhasil unggul terlebih dahulu melalui Luke Moore, sebelum disamakan oleh Romelu Lukaku. Laudrup tampak sangat kesal dengan dianulirnya gol itu dalam konferensi pers setelah pertandingan.

"Saya selalu mengatakan bahwa wasit memiliki beberapa detik untuk menentukan keputusannya dan berdiskusi terlebih dahulu dengan assistennya. Bila hal itu dilakukan, maka ia tidak akan menganulir gol murni dari Lamah itu," tutur Laudrup kepada wartawan.

"Namun kini saya berpendapat bahwa wasit Lee Mason tidak mengerti aturan dalam sepak bola. Seseorang tidak dinyatakan off-side apabila menerima bola dari pihak lawan. Saya sangat frustasi saat melihat gol penyeimbang kami dianulir oleh orang yang tidak mengerti sepak bola. Mereka sangat tidak mengerti," lanjut Laudrup.