Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 oleh Chelsea di perempat final Piala FA, Minggu (10/3) malam WIB. Ia mengakui hal tersebut dikarenakan kecerobohan timnya.
Menghadapi Chelsea di kandang sendiri, Old Trafford, United sempat unggul 2-0 di babak pertama. Namun, keunggulan tersebut tak bertahan lama. Pada babak kedua, tim tamu berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi Eden Hazard dan Ramires.
"Kami memainkan sepak bola yang hebat, tapi kami juga ceroboh di beberapa waktu. Jika Anda ceroboh dalam pertandingan seperti ini, Anda akan dihukum. Itulah yang terjadi hari ini," kata Rio Ferdinand mengenai performa United, seperti dilansir MUTV.
"Kami kecewa, terutama setelah kami bermain bagus di babak pertama. Kami harus menempatkan permainan keluar dari pandangan. Di babak kedua kami memberi mereka dorongan untuk kembali ke dalam permainan," imbuhnya.
Lantaran pertandingan berakhir imbang, Setan Merah dan The Blues terpaksa menggelar partai ulangan. Kali ini giliran London Biru yang berlaku sebagai tuan rumah di Stamford Bridge.