Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Takluklan PBR 3-1 Dalam Derby Bandung

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 13 Maret 2013 | 16:27 WIB
Persib

1 atas sang tuan rumah.

Persib langsung bermain efektif dengan mencetak gol pada menit ke-4 melalui Dzumafo Epandi. Dzumafo berhasil menyambut umpan lambung Supardi dengan tandukan kepalanya. Bola meluncur deras ke gawang Pelita Bandung Raya (PBR) yang dikawal oleh Edi Kurnia.

Gol tersebut menjadi pecutan bagi PBR. Dalam 15 menit pertama, Eka Ramdani mendapatkan dua peluang matang. Namun tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-8 dan sepakannya pada menit ke-11 masih gagal membuahkan gol.

Persib mampu menambah gol pada menit ke-26. Tandukan Dzumafo yang menghasilkan kemelut berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh pemain naturalisasi, Sergio Van Dijk. Membuat tim besutan Djajang Nurjaman tersebut unggul 2-0 pada babak pertama.

Awal babak kedua Persib melakukan strategi yang sama pada awal paruh pertama. Sergio Van Dijk dkk. mengurung pertahanan PBR pada lima menit pertama.

Persib hampir saja menambah keunggulan pada menit ke-54. Akan tetapi gol Van Dijk dianulir karena terperangkap offside lebih dulu.

Usaha PBR untuk menjebol gawang Persib akhirnya terealisasi pada menit ke-61. Tandukan Mijo Dadic bersarang ke gawang I Made Wirawan setelah menerima umpan dari Eka Ramdani.

Namun harapan PBR untuk menyamakan kedudukan menipis. Abanda Herman menjauhkan keunggulan Persib dengan golnya pada menit ke-70. Abanda mampu menanduk bola hasil umpan M. Ridwan setelah sebelumnya memenangi duel dengan Dadic.

Hingga wasit Maslah Ikhsan meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, tidak ada tambahan gol yang terjadi. Laga derby bandung berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan persib.

Susunan pemain: