Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanyakan Tiket, Ratusan Penonton Geruduk PSSI

By Frengky Aruan - Jumat, 22 Maret 2013 | 10:47 WIB
Calon Penonton Banjiri Lobi Kantor PSSI. (Bolanews)

Ratusan calon penonton laga Indonesia kontra Arab Saudi, menggeruduk kantor PSSI, di Senayan, Jakarta, Jumat (22/3) pagi. Tujuannya, untuk mempertanyakan tiket laga itu.

Para calon penonton itu sendiri mulai berdatangan sekitar pukul 10.00 WIB. Setelah mendesak dan meminta kejelasan, mereka mendapat informasi bahwa tiket akan mulai dijual pada Sabtu (23/3) pagi.

Muhamad Rio, salah satu penonton mengaku kecewa. Informasi mengenai penjualan tiket yang tak sesuai dengan kenyataan di lapangan menjadi penyebabnya.

"Saya datang dari Medan bersama Om. Jelas kecewa karena katanya tiket sudah mulai dijual. Saya jauh-jauh, tapi tak ada kejelasan tiket," kata Rio.

Namun begitu, para calon penonton, termasuk Rio tetap pada pendiriannya. Mereka ingin menyaksikan laga Indonesia kontra Arab, yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (23/3).

"Tetap, saya tetap ingin menonton laga Indonesia, PSSI-nya saja yang begini," jelasnya.

Sementara itu, salah satu calon penonton lainnya, Abdi, berharap PSSI harus merespon animo yang ditunjukkan masyarakat. "Ngapain juga kalau animonya besar, baru besok dijualnya," ujarnya.

Untuk pertandingan Indonesia melawan Arab Saudi, Panpel sendiri menyediakan sebanyak 75 ribu lembar tiket. Dari jumlah itu, 69 ribu di antaranya akan didistribusikan untuk masyarakat umum.

Berdasarkan rilis yang diterima, penjualan akan dilakukan di loket barat GBK (tiket VVIP, VIP, Kategori 1), loket kawasan Al-Bina (Ketgori 1 dan 2), loket timur (Kategori 1, 2, dan 3), loket utara GBK (kategori 3). Tiket akan didistribusikan mulai Sabtu (23/3) pagi.