Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Perkecil Kedudukan dari All Stars Asia

By Tulus Muliawan - Minggu, 24 Maret 2013 | 16:20 WIB
Muhammad Rijal/Debby Susanto (PBSI)

2.

Rijal/Debby tampil sangat meyakinkan pada set pertama. Mereka bahkan mampu unggul jauh hingga 6-16. Pasangan nomor  delapan dunia itu akhirnya mampu menutup set pertama dengan kemenangan 21-11.

Pada set kedua, Rijal/Debby tampil kurang maksimal dan kerap melakukan kesalahan sendiri. Kesalahan tersebut membuat Kona/Ashwini memenangi set kedua dengan skor 21-19 dan memaksa set ketiga digelar.

Rijal/Debby kembali tampil baik di set ketiga. Permainan net cantik yang ditampilkan Debby susanto berulang kali menyulitkan Kona/Ashwini. Indonesia akhirnya memenangi pertandingan dengan skor 21-14 setelah permainan net yang ditampilkan Debby gagal dikembalikan Kona.

Pertandingan terakhir akan mempertemukan pasangan Rian Agung/Angga Pratama dengan Bao Chunlai/Zheng Bo di nomor ganda putra.