Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van Persie Sedih Karena Mulai Jarang Cetak Gol

By Ade Jayadireja - Jumat, 29 Maret 2013 | 13:11 WIB
Robin van Persie (Getty Images)

Striker Manchester United (MU), Robin van Persie (RvP) mengaku sedih karena mulai jarang mencetak gol. Namun, ia siap melewati masa sulit itu dan kembali produktif mencetak gol.

Van Persie sempat produktif di awal musim dan memimpin perolehan gol. Namun, ia terhenti di 19 gol Premier League dan sudah dilewati striker Liverpool, Luis Suarez dengan 22 gol.

Dia sudah tak mencetak gol dalam 7 pertandingan terakhir bersama MU. Namun, saat membela timnas Belanda lawan Rumania, Selasa (26/3/2013), ia mencetak dua gol dan membawa Belanda menang 4-0.

"Aku sedang melewati masa-masa sulit dan tak mencetak gol dalam tujuh pertandingan," aku RvP kepada NUsport.

"Tapi, rekan-rekanku memberi peluang kepadaku. Shinji Kagawa semapt membuat hat-trick, Wayne Rooney mencetak sejumlah gol. Menyenangkan ternyata tak ada yang salah," tambahnya.

MU memang dalam posisi yang kuat di puncak klasemen. Mereka unggul 15 poin dari pesaing terdekatnya, Manchester City, dengan sisa 9 pertandingan saja.

"Ini hal yang mengagumkan karena aku mungkin akan menjuarai Premier League untuk pertama kalinya. Aku benar-benar senang akan hal ini. Tapi, kami belum juara," katanya menekankan.

Laporan Kompas.com