Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger Sudah Ngebet Ingin Kunjungi Indonesia

By Jaka Sutisna - Kamis, 4 April 2013 | 01:37 WIB
Arsene Wenger (Getty Images)

14 Jul 2013. Hal itu diungkapkan perwakilan M-Pro Sport and Entertainment, Wahju Prasetya, selaku promotor Arsenal Indonesia Tour 2013.

"Ketika kami berada di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, saat Arsenal melakukan tur pramusim 2012, orang pertama kali yang menyampaikan tak sabar ke Jakarta adalah Prof Wenger sendiri," ungkap Wahju seusai melakukan jumpa pers di Jakarta, Rabu (3/4).

Wahju kembali menegaskan, Arsenal akan membawa semua pemain intinya dalam tur pramusim tahun ini. Ia juga berharap, karena pertandingan persahabatan dilaksanakan dalam periode bursa transfer musim panas, Arsenal bisa memboyong pemain-pemain barunya.

Sebelumnya, Chief Commercial Officer Arsenal, Tom Fox, juga menjanjikan akan memboyong skuad inti The Gunners pada pertandingan nanti. Menurutnya, karena tahun ini tidak ada Piala Eropa dan Piala Dunia, manajer Arsenal akan membawa semua pemain yang tersedia dan tidak cedera dalam tur pramusim di Indonesia.

"Kami semua di Arsenal, para pemain, Arsene Wenger, dan seluruh staf pendukung sangat menantikan kunjungan ke Indonesia. Kami semua sangat ingin membawa klub lebih dekat dengan para fans yang loyal serta turut mempelajari tentang kekayaan kebudayaan dan sejarah Indonesia," kata Tom Fox.

Kedatangan The Gunners ini merupakan kunjungan kedua setelah sebelumnya sempat mengunjungi Indonesia pada 1982. Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang masuk kalender tur pramusim Arsenal.

Laporan Kompas Bola