Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Kalah Terus, Bang Yos Malu

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 6 April 2013 | 18:09 WIB

Terpuruknya klub ibu kota Persija Jakarta di dasar klasemen Liga Super Indonesia, membuat mantan pembinanya, mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, malu.

"Kan ini kesebelasan ibu kota negara. Kalau saya sih malu sebagai warga negara lihat kesebelasannya keok terus," kata Sutiyoso yang biasa disapa Bang Yos kepada wartawan, di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (6/4/2013).

Menurut Bang Yos, terpuruknya Persija dikarenakan pola pembinaan dan pemain yang kurang bisa bersaing, sehingga Macan Kemayoran, julukan Persija, tidak bisa bersaing dengan tim-tim lain di ISL.

"Harus ada orang yang mau berkorban untuk membina Persija, nyongkongin," ujar Bang Yos yang masih mengikuti perkembangan Persija.

Saat ditanya apakah Gubernur Jakarta Jokowi cocok membina Persija, Sutiyoso enggan berkomentar. "Kalian sendiri saja yang ngomong," ucapnya.

Tim Macan Kemayoran kini terdampar di dasar klasemen dengan raihan delapan poin, hasil dari 13 kali bertanding. Hanya dua kali mereka mampu meraih kemenangan pada musim ini. Persija kembali memperpanjang catatan rekor tidak pernah menang ketika kembali mengalami kekalahan 0-1 dari Persiram Raja Ampat di Stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (6/4) petang WIB.

Laporan Wartakotalive.com/Leonard AL Cahyoputra