Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 di tangan Cagliari pada giornata ke-32 Serie A, Minggu (14/4) malam WIB.
Mauricio Pinilla menjadi bintang di laga ini. Pria berusia 29 tahun asal Cili tersebut mencetak doppietta. Pinilla yang baru masuk pada menit ke-56 berhasil membawa Isolani unggul 1-0 pada menit ke-63 melalui titik putih.
Selang 13 menit kemudian (76'), Pinilla berhasil menggandakan keunggulan I Rossoblu menjadi 2-0.
Kekalahan dari Cagliari semakin melengkapi catatan buruk I Nerazzurri. Dalam lima pertandingan terkini pasukan Andrea Stramaccioni menelan empat kekalahan dan hanya sekali menang.
Susunan Pemain Cagliari-Internazionale
Cagliari: Agazzi; Perico, Rossettini, Astori, Murru, Conti, Dessena (Pinilla 56'), Ekdal (Casarini 85'), Cossu (Cabrera 7'), Thiago Ribeiro, Ibarbo
Internazionale: Handanovic; Zanetti, Silvestre, Pereira, Juan, Cambiasso (Nagatomo 67'/ Samuel 75'), Gargano (Kuzmanovic 53'), Guarin, Alvarez, Kovacic, Rocchi