Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema menargetkan meraih poin penuh saat menghadapi tuan rumah Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4). Kemenangan tersebut untuk menjaga persaingan dalam perebutan gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2012/13.
"Siapapun lawannya kami mesti menang. Ini untuk menjaga posisi Arema di klasemen," papar Satya Bagja kepada Bolanews, Rabu (17/4).
Arema kini berada di peringkat ke empat dengan 33 poin, selisih satu poin dengan pemuncak klasemen Persipura. Arema juga hanya unggul satu poin dengan Mitra Kukar yang berada satu tingkat di bawah.
Hal tersebut menunjukan persaingan di papan atas memang cukup ketat. Hasil maksimal menjadi harga mati bagi Arema untuk menjaga posisi.
Bertamu ke Bandung Arema membawa 20 pemain dan akan menggelar latihan perdana pada Rabu (17/4) sore.
"Kami bawa 20 pemain. Latihan perdana kami gelar nanti sore," kata Satya.